GAYO LUES ,20-7-2024. Dimana program ini baru dilaksanakan oleh 3 sekolah di tingkat Provinsi Aceh serta di Kabupaten Gayo Lues baru SMA N 1 Blangpegayon yang melaksanakannya.
“Dasar kegiatan full day school ini mengacu pada Permendikbud No 23 Tahun 2017 mengenai hari sekolah yaitu lima hari kerja mulai dari Senin hingga Jum’at” ujar wakil bidang kurikulum Mauli Edwan, Sabtu (20/07/2024).
Pada rapat komite hari ini Sabtu (20/07/2024) mauli menjelaskan bahwa program full day school ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat bagi siswa salah satunya seperti penguatan karakter disekolah melalui kegiatan pelaksanaan shalat zuhur dan ashar secara berjamaah.
Melalui kegiatan ini siswa juga diharapkan agar dapat terhindar dari perilaku negatif seperti keluyuran bahkan tawuran yang marak terjadi dikalangan pelajar. Selain itu program ini memberikan juga kesempatan kepada siswa agar dapat mengembangkan minat dan bakat sesuai dengan potensinya masing-masing serta siswa juga dapat membantu orang tua bekerja pada hari Sabtu dan Minggu, ungkap Mauli.
Penerapan full day school ini bukan bermaksud untuk memangkas jam efektif dalam proses pembelajaran akan tetapi sekolah tetap akan memenuhi bagian dari pada kurikulum merdeka mengajar yang terdiri atas intrakurikuler, kokulikuler, maupun ekstrakurikuler.
Dimana intrakurikuler merupakan kewajiban yang harus dipenuhi oleh setiap guru mata pelajaran, lalu kokulikuler merupakan penguatan karakter P-5 serta ekstrakurikuler diikuti oleh siswa seperti kepramukaan dan lain-lain sesuai dengan pilihannya, jelas Mauli.
Pihak sekolah juga sudah menyediakan sarana dan prasana serta lingkungan sekolah yang mendukung sebelum terlaksananya program full day school ini. Seperti halnya penyediaan Musholla dalam proses kegiatan pembinaan keagamaan dilingkungan sekolah. Selain itu pihak sekolah juga sudah menyediakan ruangan ekstrakurikuler yang lain seperti halnya ruangan seni, ruangan olahraga, ruangan osis dan ruangan lainnya. Untuk penunjang dalam proses pembelajaran SMA N 1 Blangpegayon juga sudah memiliki perpustakaan yang lengkap agar siswa mudah untuk mendapatkan informasi baik dari buku maupun melalui internet karena perpustakaan sudah menyediakan komputer yang dapat dimanfaatkan oleh setiap siswa sehingga siswa semakin mudah dalam mencari informasi tambahan.