PPWI Ogan Ilir Sindir Pemkab: ‘Bukan Bangkit, Tapi Bangkrut!’ Tagihan Kominfo Bikin Malu Media?

MEDIA PAKAR

- Redaksi

Kamis, 27 Maret 2025 - 01:10 WIB

5058 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

OGAN ILIR, SUMATERA SELATAN  |  Aldi Wijaya, perwakilan Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) Ogan Ilir, melontarkan kritik pedas terhadap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat. Menurutnya, sikap Pemkab dinilai tidak mengayomi, malah menyulitkan, terutama dalam penanganan tagihan dana Kominfo yang dialami sejumlah media.

“Jujur saja, uang yang kita tagih di Kominfo tidak terlalu besar. Namun, rasa malu itu yang tak bisa dibendung. Media seolah jadi pengemis yang mengharap belas kasihan dari Kominfo,” tegas Aldi Wijaya dengan nada kesal.

Lebih lanjut, ia menyindir kepemimpinan di Ogan Ilir yang dinilainya “tidak mengerti tata kelola pemerintahan. “Ogan Ilir bukan tambah bangkit, tapi tambah bangkrut. Diurus oleh orang-orang yang kurang paham kepemimpinan. Bukan melayani, malah mempersulit,” tambahnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Komentar ini muncul di tengah keluhan sejumlah media lokal yang kesulitan mengakses dana Kominfo untuk mendukung operasional pemberitaan. Beberapa pihak menilai, lambatnya penyaluran dana tersebut mencerminkan buruknya koordinasi dan komitmen Pemkab dalam mendukung kebebasan pers.

Sampai berita ini diturunkan, belum ada tanggapan resmi dari Pemkab Ogan Ilir maupun Kominfo setempat. Namun, kritik ini diprediksi bakal memicu polemik lebih lanjut, terutama di kalangan jurnalis dan pegiat media.

 

Reporter: Tim PPWI Ogan Ilir

Berita Terkait

Jumat, 7 Maret 2025 - 01:23 WIB

GPA Safari Ramadhan Kebangsaan, Ketua Terpilih PW GPA ; Konten TikTok yang Kaitkan Kapolda Metro Jaya dengan Projek BBM Itu Hoaks

Rabu, 5 Maret 2025 - 02:13 WIB

PW GPA DKI JAKARTA Menilai Kapolda Metro Jaya Tidak Tauh Menahu Soal BBM Seperri Yang Di Tudingkan Di Medsos

Jumat, 28 Februari 2025 - 00:00 WIB

Gugat Pj Gubernur Aceh dan Menteri ESDM, Miswar Uji Keabsahan Seleksi Kepala BPMA di PTUN Jakarta

Kamis, 13 Februari 2025 - 20:28 WIB

Promosindo Group Dukung Program Pemerintahan Prabowo Subianto,Makan Bergizi Seluruh Indonesia.

Senin, 10 Februari 2025 - 03:24 WIB

Mukernas FPII ke-IX Tahun 2025, Tetapkan Reposisi Jabatan Pengurus Presidium FPII

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:25 WIB

Omong Kosong Kelangkaan Gas Elpiji 3 KG

Sabtu, 1 Februari 2025 - 16:01 WIB

Ditemani Sejumlah Aktivis HMI dan BEM Doni Saputra Resmi Laporkan Salah Satu Ketua OKK Partai Politik dan Bupati di Papua.

Rabu, 29 Januari 2025 - 20:13 WIB

Cut Emma Jadi Moderator Inspiratif di AIFA 2025

Berita Terbaru